Ketua DPRD Pekanbaru Turun Kelapangan Awasi Penyaluran Bantuan Sembako

Ketua DPRD Kota Pekanbaru Hamdani MS turun langsung kelapangan mengawasi penyerahan bantuan sembako dari Pemerintah Kota Pekanbaru.

Pekanbaru – Ketua DPRD Kota Pekanbaru Hamdani MS turun langsung kelapangan menyaksikan dan mengawasi penyerahan bantuan sembako dari pemerintah Kota Pekanbaru. Saat penyerahan bantuan dikantor Lurah Tangkerang Tengah, Kecamatan Marpoyan Damai, Kota Pekanbaru, Sabtu (25/04/2020)

Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini memastikan beras cadangan pemerintah (BCP) berupa sembako yang diberikan pemerintah tepat sasaran sesuai pendataan yang telah dilakukan.

“Bantuan untuk masyarakat terdampak covid-19 yang hari ini sudah mulai didistribusikkan oleh pemko Pekanbaru, kita di DPRD akan mengawasi bantuan ini agar tepat sasaran untuk masyarakat miskin dan kurang mampu yang terdampak covid-19 sesuai data yang telah divalidasi,” sebut Hamdani.

Hamdani menghimbau, karena pada beberapa hari ini Pemerintah Kota Pekanbaru akan menyalurkan 15.000 paket sembako yang akan disalurkan kerumah-rumah masyarakat kurang mampu.

Dirinya meminta agar masyarakat ikut mengawasi pelaksanaan penyaluran program bantuan pemerintah itu, agar tepat sasaran.(ijai)

Baca Juga

Yasser Hamidy Resmi Jabat Ketua DPD PKS Pekanbaru, Lanjutkan Perjuangan Alm. Ahmiyul Ra’uf

Pekanbaru — Hari ini Jum’at (9/2/2024) Yasser Hamidy, S.Pi resmi dilantik sebagai Ketua DPD Partai …