PKS MERANTI CANANGKAN PROGRAM 100 HARI

(pksmeranti/slp) Dalam rangka menjalankan amanah Rakorda DPD PKS Meranti awal Maret lalu, yaitu mengokohkan kepengurusan dalam program unggulan yang terealisasi dalam dakwah kultural dan struktural, hari ini Senin, 28/03/2016 pengurus DPD PKS Kepulauan Meranti mengadakan rapat perdana setelah rakorda di Gedung Yayasan Permata, Selatpanjang. Rapat pengukuhan program 100 hari ini dihadiri oleh Ketua DPD, Abdul Rauf, A.Md, Wakil Ketua Zulfikri, M.Si, Sekretaris Umum Risnaldi, S. Si dan semua Ketua Bidang dan anggota.

Masing-masing bidang menyampaikan program unggulannya selama seratus hari, bila program ini berhasil maka dapatlah terukur kekuatan struktur untuk menjalankan agenda khidmatnya ke depan, demikian harapan ketua DPD di awal rapat.

Program yang dicanangkan DPD diharapkan dapat memberikan dampak positif dan respon positif baik bagi kader secara internal maupun secara eksternal bagi masyarakat luas.

Dikatakan ketua DPD, “Dalam jangka 100 hari ke depan kita mengharapkan struktur kokoh dan program khidmat ini dapat di rasakan manfaatnya oleh kader dan masyarakat” tutur Ketua Abdul Rauf menutup rapat pengurus.

Baca Juga

PKS Kembali Lantik 53 Anggota Dewan Pakar, Mayoritas Purnawirawan TNI-Polri

Jakarta — Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu melantik 53 anggota Dewan Pakar baru …