Rizal Zamzami Dukung Penuh Eksistensi Persatuan Sepakbola Amputasi Indonesia

Pekanbaru – Anggota Komisi V DPRD Provinsi Riau Rizal Zamzami mendukung penuh eksistensi Persatuan Sepakbola Amputasi Indonesia (PSAI) Wilayah Provinsi Riau. Hal itu ia sampaikan saat rapat Komisi V DPRD dengan PSAI Riau, Kamis (12/12/2024).

“PSAI ini merupakan induk olahraga amputasi yang sudah ada di Asia dan Asia Tenggara. Untuk berkiprah dalam pengembangan sepakbola amputasi ini, PSAI Riau membutuhkan anggaran untuk mempersiapkan diri. Baik secara organisasi maupun atlet PSAI untuk mengikuti event nasional,” pungkasnya.

Pada rapat tersebut, PSAI berharap kepada DPRD Riau untuk di akomodir dari sisi anggaran seperti induk sepakbola lainnya.

Menaggapi aspirasi PSAI, Rizal Zamzami mengatakan bahwa dirinya sebagai figur yang dibesarkan di dunia olahraga, sudah pasti mendukung penuh eksistensi PSAI Riau.

“Bersama rekan-rekan di Komisi V, kami siap memperjuangkan anggaran. Meski regulasi untuk itu harus kita siapkan terlebih dahulu,” tutur pria asal yang memiliki segudang prestasi di olahraga motocross itu.

Dirinya juga mengatakan, di era digital seperti sekarang, harusnya lebih mudah dalam memperkenalkan atlet-atlet berprestasi. Ia menyarankan agar memaksimalkan sisi ekspose di media sosial untuk mendapatkan atensi publik.

Baca Juga

Banjir Rendam Pemukiman dan Sekolah, Anggota DPRD Riau Abdullah Minta Pemerintah Bertindak

PEKANBARU – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Riau dari daerah pemilihan Pelalawan-Siak, H. Abdullah, M.Pd …