Usai Dilantik PKS Pelalawan Berikan Bantuan Kepada Keluarga Kurang Mampu

Pelalawan, Riau — Setelah dilantik sebagai pengurus baru masa bakti 2020-2025 Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Pelalawan, yang resmi dilantik melalui Zoom Meeting oleh ketua DPP PKS BPW Sumbagut, Hendry Munief (Ahad, 07/02/2021) langsung turun melayani masyarakat sore harinya.

Pengurus DPD PKS Pelalawan yang baru dilantik ini mengunjungi keluarga kurang mampu, tepatnya kediaman Bu Kartini di jalan Mawar Pangkalan Kerinci. Kunjungan ini silaturrahim sekaligus memberikan informasi perkembangan bedah rumah yang diperoleh bu Kartini dan keluarga, juga tak lupa memberikan bantuan berupa sembako kepada keluarga bu Kartini.

Bu Kartini ini termasuk penerima progam BSPR PUPR aspirasi yang diperjuangkan Syahrul Aidi Mazat, Lc. MA merupakan Anggota DPR RI Fraksi PKS.

“30 rumah di Pangkalan Kerinci, termasuk rumah bu Kartini insyaAllah akan kita bedah tahun ini lewat program BSPS PUPR aspirasi yang diperjuangkan Syahrul Aidi,” ungkap Ketua DPD PKS Pelalawan Abdullah.

Abdullah juga mengucapkan Terimakasih atas kerjasamanya kepada semua pihak yang terlibat.

“Terimakasih atas kerjasama Dinas PU, Pak Camat, Lurah, dan perangkat kelurahan. Semoga berkah buat kehidupan mereka dan kita,” tutupnya.

Baca Juga

PKS Kembali Lantik 53 Anggota Dewan Pakar, Mayoritas Purnawirawan TNI-Polri

Jakarta — Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu melantik 53 anggota Dewan Pakar baru …