Ahmad Tarmizi: Pemimpin itu Laparnya Duluan, Kenyangnya Belakangan

Ketua DPW PKS Riau, H. Ahmad Tarmizi, Lc, MA

Pekanbaru – Hadir di Reses anggota DPRD kota Pekanbaru Mulyadi, di RT 4 RW 3 Kelurahan Tuah Karya kecamatan Tuah Madani Pekanbaru pada hari Sabtu 19 Maret 2023, H. Ahmad Tarmizi. Lc. MA, ketua DPW PKS Riau mengingatkan Anggota DPRD dari PKS untuk senantiasa meneladani Nabi Muhammad SAW, dalam segala hal.

Katanya Nabi Muhammad SAW itu pemimpin sejati, dia orang yang pertama kali lapar dan dia juga orang yang belakangan kenyang mendahulukan ummatnya dan tulus dalam pelayanan, jadi pemimpin itu jangan minta di layani, jadi pemimpin itu Melayani tegas nya.

Dai Muda lulusan Al Azhar Kairo ini, juga mengingatkan kepada semua Anggota DPRD PKS se Riau untuk benar benar memanfaatkan Reses sebagai sarana bersebati dengan rakyat, dengarkan rakyat dan jadikan aspirasi rakyat sebagai bahan perjuangan anda di ruang sidang DPRD.

Di akhir sambutannya Ahmad Tarmizi mengajak masyarakat untuk menyalurkan Aspirasi dan mengawal kinerja anggota DPRD dari PKS, laporkan kepada saya jika ada anggota DPRD PKS yang tidak turun ke masyarakat apalagi di masa Reses ini.

Sementara itu Mulyadi anggota DPRD kota Pekanbaru dari Fraksi PKS dapil Tuah Madani dan Bina Widya mengajak Masarakat mengawasi jalannya pembangunan di dua kecamatan ini.

Hadir dalam acara Reses Mulyadi di RT 4 RW 3 Kelurahan Tuah Karya kecamatan Tuah Madani Pekanbaru Ketua DPC dan DPRa PKS sekecamatan Tuah Madani, tokoh masyarakat, ibu ibu Majlis Taklim, Tokoh pemuda dan Tokoh Olah Raga.

Baca Juga

Ahmad Tarmizi Tutup Rangkaian Kampanye PKS Riau 2024.

Pekanbaru – Seribuan masa memadati halaman kantor DPTW PKS Riau jalan Sukarno Hatta Pekanbaru, untuk …