Gandeng Ketua FLP Pusat, BPKK PKS Riau Gelar Pelatihan Menulis

Pekanbaru – Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Riau menggelar pelatihan menulis tingkat dasar pada Ahad (15/8/2021) secara virtual, dengan menghadirkan pemateri Ketua Forum Lingkar Pena (LFP) pusat, Afifah Afra.

Ketua BPKK DPW PKS Riau Kasmidar Kanin, dalam sambutannya mengatakan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk penguatan dan optimalisasi wawasan literasi pengurus perempuan PKS, dari level DPW hingga ranting. Menurutnya, medan literasi adalah salah satu potensi besar untuk menebar nilai kebaikan, dengan melalui penyajian tulisan-tulisan yang dapat dinikmati oleh masyarakat.

“BPKK PKS Riau, melalui Deputi KPAK sebagai pelaksana dari program pelatihan menulis, berharap bisa mengakomodir potensi pengurus BPKK di bidang menulis. Sehingga diharapkan dari proses yang berkelanjutan nanti, para pengurus BPKK bisa melahirkan karya dalam bentuk buku-buku, yang isinya dapat menjadi nilai tambah dalam menguatkan kebaikan-kebaikan di tengah masyarakat,” ungkap Kasmidar.

Dikatakannya, proses menulis merupakan sebuah proses menebar ide dan gagasan kepada orang lain, dan hal itu bukanlah sesuatu yang sulit.

“Pengurus BPKK dengan aktivitasnya yang begitu dinamis, maka bukanlah suatu yang sulit sebenarnya ketika semua aktivitas itu bisa dituangkan dalam bentuk tulisan. Tentu tulisan yang bisa menginspirasi dan memotivasi perempuan-perempuan lainnya,” paparnya.

PKS melalui visi  dan misinya adalah partai yang akan senantiasa berkomitmen melayani masyarakat, maka BPKK sebagai salah satu bidang yang ada di struktur PKS akan terus  berkontribusi melalui berbagai program yang sudah diamanahkan. Kegiatan menulis merupakan salah satu sarana untuk menguatkan kontribusi tersebut.

Diakhir sambutannya, Kamidar mengungkapkan, sebagai mana yang disampaikan para ulama dan ahli hikmah, bahwa kebaikan dapat diwarisakan melalui tulisan.

“Semua orang akan mati, kecuali karya. Maka tulislah sesuatu yang akan membahagiakan nanti di akhirat kelak” ( Ali bin Abi Thalib).

Total peserta yang mengikuti pelatihan ini 126 orang (yang terdaftar) berasal dari 12 DPD PKS se Riau, dan ada beberapa DPD PKS yang mengikuti kolektif dikantor DPTD PKS.

Baca Juga

SF Hariyanto Resmi Jabat Pj Gubernur Riau, Ini Respon Ketua Fraksi PKS DPRD Riau

Pekanbaru – Ketua Fraksi PKS DPRD Riau H. Markarius Anwar, ST, M.Arch mengucapkan selamat kepada …