Ketua Gema Wira, Bunda Eriyanti: Saya Senang Mengenal PKS

Pekanbaru – Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Riau melakukan kunjungan tokoh di Kabupaten Pelalawan. Kali ini ke Ketua Gema Wira (Gerakan Masyarakat Wirausaha), Bunda Eriyanti Pramono, pada Ahad, 24 Oktober 2024. Turut hadir pengurus BPKK DPD PKS Pelalawan.

Saat diskusi, Ketua BPKK PKS Riau Kasmidar Kanin, mengatakan bahwa pengurus BPKK bersyukur dan bahagia bisa bersilaturahim dengan Bunda Eriyanti Pramono. Dirinya juga mengungkapkan sangat tersanjung dengan komitmen dan kecintaan ibu kepada PKS.

“Kami sangat tersanjung dan berterimakasih dengan bunda Eri yang setia dan selalu mau bergandengan tangan dengan PKS dan membersamai PKS dalam melayani masyarakat. Walau banyak ajakan dari partai lain yang mengajak untuk terlibat lebih intens dalam partai mereka,” pungkasnya.

Sekedar informasi, Bunda Eri adalah tokoh perempuan yang aktif di berbagai kegiatan masyarakat dan paguyuban. Dirinya juga pernah menjadi ketua IWARA (Ikatan Wanita RAPP). Kemudian menjadi ketua Gema Wira. Gema Wira adalah organisasi yang bertujuan untuk menumbuhkan dan mengembangkan kewirausahaan yang dibina oleh Pak Sandiaga Uno. Selain itu, beliau juga aktif di usaha konveksi sejak tahun 2007.

Menanggapi kunjungan BPKK PKS, Bunda Eri menyatakan sangat senang dengan silaturrahim dari BPKK PKS. Dirinya mengungkapkan mulai kenal dan berinteraksi dengan PKS tahun 2014.

“Anggota PKS yang saya kenal itu baik-baik, tidak kasar, itulah yang membuat saya senang mengenal PKS. Bahkan saya menawarkan diri untuk menjadi Caleg PKS,” ungkapnya.

“Saya ingin menjadi mediator PKS dalam membangun komunikasi dan mengajak lebih banyak orang untuk mendukung PKS. Sehingga di 2024 target suara di Pelalawan bisa tercapai,” tutur wanita yang sudah du kali memperkuat pencalegan tingkat kota dan provinsi tersebut.

Di akhir pertemuan, BPKK PKS Riau mengucapkan terimakasih atas dukungan dan kerjasama bunda Eri. “Mari bersama berjuang bersama PKS, melayani masyarakat dan menegakkan agama Allah di muka bumi ini,” tutup Kasmidar.

Baca Juga

Ahmad Tarmizi Tutup Rangkaian Kampanye PKS Riau 2024.

Pekanbaru – Seribuan masa memadati halaman kantor DPTW PKS Riau jalan Sukarno Hatta Pekanbaru, untuk …