Jumlah Rombel Kurang, Mira Roza Sampaikan Aspirasi Masyarakat ke Disdik Riau

BENGKALIS – Tak ingin masyarakatnya terkatung-katung masyarakat akan menempuh pendidikan di tingkat Sekolah Menengah Atas sesuai Hak Warga Negara Indonesia, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Riau, Komisi V, Senin (29/06/2020).

Menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) bareng Dinas Pendidikan Provinsi Riau seusai menerima laporan dari salah satu Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) di Kecamatan Mandau, Bengkalis beberapa waktu lalu.
 
Pasalnya salah satu SMAN di Kecamatan tersebut pada tahun sebelumnya menerima 10 (Rombongan Belajar) Rombel dan tahun ini jauh berkurang sebanyak 8 kelas saja.
 
“Tak mungkin warga Dusun Tegar, Kelurahan Pematang Pudu itu bersekolah sampai ke SMAN 7 yang rentang jaraknya cukup jauh. Sangat rawan bagi anak-anak. 
 
Sebagai warga negara, hak mereka untuk mendapatkan pendidikan. Ini yang menjadikan dasar kita berjuang menyampaikan aspirasi warga untuk menambah rombel kepada Kepala Dinas,”ujarnya.
 
Dipaparkan Anggota DPRD Wanita Provinsi Riau asal Partai Keadilan Sejahtera (PKS) peraih suara tertinggi asal dapil V itu, RDP berlangsung selama 3 jam tersebut berlangsung cukup alot dan Hj. Mira bertekad agar penambahan ruang belajar di SMAN 4 Mandau harus ditambah sesuai dengan quotanya dan sesuai atas dasar Permendikbud nomor 22 tahun 2016 tentang standar proses dan nomor 44 tahun 2019 tentang PPDB.
 
“Sebelumnya saya sudah cek akan kondisi dua ruangan labor yang dijadikan rombel, kondisinya masih layak. Untuk itu saya minta kepada pihak Dinas Pendidikan agar mengabulkan rombel di SMAN 4 ini untuk ditambah,”tegasnya.
 
Dalam RDP itu, tampak hadir dari Dinas Pendidikan Provinsi Riau diantaranya Kedisdik Provinsi Riau, Zul Ikram, Ketua PPDB Provinsi, Guntur, Sekretaris PPDB, Khalis, Kabid SMA, Darlius dan Kabid SMK, Pahmijan. *
 
Sumber: www.aktualbersuara.com

Baca Juga

PKS Kembali Lantik 53 Anggota Dewan Pakar, Mayoritas Purnawirawan TNI-Polri

Jakarta — Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu melantik 53 anggota Dewan Pakar baru …