Perjuangkan PLN Rokan Hulu , Adam Syafaat Fasilitasi Masyarakat Bertemu Pihak PLN

Riau.pks.id – Di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) masih banyak desa yang belum teraliri listrik PLN, hal tersebut menjadi keluhan warga. Karena listrik merupakan kebutuhan dasar masyarakat yang berguna memudahkan dalam kegiatan rumah tangga, pekerjaan dan lainnya.

Salah satu contoh desa yang belum mendapat aliran listrik PLN ialah Desa Rokan Koto Ruang, Kecamatan Rokan IV Koto. Desa ini memiliki beberapa dusun yang belum tersentuh PLN, diantaranya ialah Dusun Koto Ingin, Dusun Sopan Baru dan Dusun Kampung Tinggi. Selain itu, ada juga Dusun III Rantau Upih, Desa Rokan Timur.

Melihat kondisi tersebut, Anggota DPRD Provinsi Riau Daerah Pemilihan (Dapil) Rohul Adam Syafaat, mengajak tokoh masyarakat dari desa tersebut bertemu langsung dengan pihak PLN Wilayah Riau – Kepri di Pekanbaru (29/11/2021), untuk menyampaikan aspirasi dan mendengarkan penjelasan PLN.

Adam Syafaat dan Tokoh masyarakat Rohul saat berdiskusi dengan pihak PLN

Turut hadir Plt. Kades Rokan Timur Sigit Pranjoro, S.STP, sekaligus Sekretaris Camat Kecamatan Rokan IV Koto, Ketua BPD Ade Chandra, yang juga Kepala Dusun Rantau Upih Desa Rokan Timur.

Kehadiran rombongan tokoh masyarakat Rohul disambut langsung oleh Senior Manajer Teknik PLN Wilayah Sumatera Taufik Eko, dan juga meneger yang lainnya.

Pihak PLN menjelaskan bahwa dusun-dusun yang disebutkan tokoh masyarakat sudah dimasukkan ke dalam program, dan akan direalisasikan pada tahun 2023.

Taufik juga menyampaikan, sebelum program berjalan, agar dipersiapkan terlebih dahulu infrastruktur jalan untuk membawa material ke lapangan, serta pembebasan lahan dari gangguan pohon-pohon.

“Tentu hal ini harus dikomunikasikan dengan dinas terkait untuk menyelesaikannya. Karena itu bukan wewenang dari PLN dan PLN tidak punya anggaran untuk hal tersebut,” ujar Taufik.

Sementara itu, Anggota DPRD Riau Adam Syafaat berharap jika tersisa dana pembangunan agar secepatnya direalisakan pebangunan di tahun 2022. Supaya masyarakat bisa segera menikmati sentuhan listrik PLN.

“Tentu bukan hanya di dusun ini saja terjadi kondisi seperti ini. Saya yakin masih banyak dusun lainnya di Rohul yang belum teraliri listrik PLN. InsyaAllah saya akan kawal dan perjuangkan aspirasi masyarakat Rohul,” pungkas Adam.

Baca Juga

Ribuan Masa Antarkan Pasangan SUWAI Ke KPU Riau

PEKANBARU – Ribuan massa pendukung Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau Syamsuar – Mawardi (SUWAI) …