Dispora Riau Apresiasi Markarius Anwar: Komitmen Kembangkan Potensi Anak Muda

Pekanbaru – Komitmen terhadap pengembangan potensi Sumber Daya Manusia (SDM) kalangan pemuda, Anggota DPRD Provinsi Riau bersama Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Riau rutin menggelar pelatihan wirausaha muda setiap tahunnya, yang merupakan aspirasi Markarius Anwar sebagai Anggota Dewan melalui Pokok Pikiran (Pokir).

Bahkan, tahun ini pelatihan wirausaha muda digelar selama 9 hari penuh (3 hari di Pekanbaru dan 6 hari magang di Jakarta) dengan konsentrasi Desain Grafis, dari tanggal 22 hingga 30 Mei 2023.

Acara yang diikuti 40 peserta dari seluruh daerah di Riau Menghadirkan instruktur yang handal. Dengan harapan, setelah pelatihan seluruh peserta memiliki keterampilan yang mumpuni sebagai bekal berwirausaha.

Kepala Bidang Layanan Kepemudaan Dispora Provinsi Riau, Helfandi, yang hadir saat pembukaan acara mengapresiasi Markarius Anwar sebagai Anggota DPRD Riau yang memiliki perhatian dalam mengembangkan potensi anak-anak muda Riau.

“Bapak Markarius Anwar merupakan Anggota Dewan yang sejak awal sangat mendukung program pelatihan wirausahan muda. Hingga sampai saat ini peminat program ini sangat banyak. Kami sebagai mitra kerja mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada beliau, sehingga anak muda Riau terbantu dalam mengembangkan keterampilannya,” pungkasnya.

Diakhir sambutan, Helfandi Mendo’akan Markarius Anwar terpilih menjadi Anggota DPR RI pada 2024 mendatang, agar semakin banyak generasi muda Riau yang merasakan manfaat program pemerintah.

Sementara itu, Markarius Anwar saat kata sambutan menyampaikan pesan kepada peserta bahwa kebutuhan ilmu dan keterampilan adalah hal yang niscaya dimiliki pemuda.

“Untuk itu adik-adik harus serius mengikuti pelatihan ini. Agar pengetahuan semakin meningkat, keterampilan dalam bidang desain grafis dan mental kemandirian yang secara berkelanjutan dapat mendorong menjadi seorang ilustrator atau membuka usaha desain,”

Rahmat Ardiansyah, salah satu peserta pelatihan mengungkapkan bahwa pelatihan tersebut sangat bermanfaat untuk dirinya.

“Pertama, saya ingin mengucapkan terimakasih banyak kepada bapak Markarius Anwar yang telah memfasilitasi kami, berkat program ini saya banyak menyerap ilmu desain grafis yang sebelumnya tidak saya ketahui. Kedua, saya berharap program pelatihan wirausaha muda ini terus diadakan di tahun-tahun yang akan datang,” tutupnya.

Baca Juga

Anggota DPRD Riau Abdul Kasim Minta Perbaikan Jalan Tuntas Sebelum Arus Mudik 

Dumai – Anggota DPRD Provinsi Riau dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera, H Abdul Kasim SH, …