LAM Riau Siak Anugerahi Habib Salim Gelar Kehormatan Adat “Datuk Maulana Sukmajaya”

Habib Dr. H. Salim Segaf Al Jufri, Lc,. M.A menerima gelar adat.

Siak – Pentabalan gelar Kehormatan Adat Melayu Siak kepada Habib Dr H. Salim Segaf Al Jufri, Lc, M.A Ketua Umum Persatuan Ulama Muslim Internasional berlangsung khidmat yang digelar di gedung Lembaga Adat Melayu Riau Kabupaten Siak. Ahad (06/11/2022) siang.

Turut hadir pada acara tersebut, Wakil Bupati Siak H. Husni Merza, BBA., MM, Sekda Drs H. Arfan Usman M.Pd, Ketua DPRD Bengkalis Khairul Umam, Lc, Anggota DPR RI Dr. H Jazuli Juwaini, Drs H Chairul Anwar, A.pt dan Syahrul Aidi Ma’azat, Ketua Umum Majelis Kerapatan Adat LAM Riau Kabupaten Siak Datuk Seri H Nazhir Kathan, Ketua Umum Dewan Pimpinan Harian Datuk Seri H Wan Sayid, Datuk 4 suku, Polres dan Dandim Siak.

Serta hadir juga Ketua DPP PKS BPW Sumbagut H. Hendry Munief, Ketua DPW PKS Riau H. Ahmad Tarmizi, Lc, MA, , dan Anggota DPRD Provinsi Riau Markarius Anwar, M,Sc dan dr. Hj. Arnita Sari, Anggota DPRD Kabupaten Siak

Pemasangan tanjak kepada Habib Salim.

Penganugerahan ini, ditandai dengan pembacaan warkah pentabalan gelar kehormatan adat dan pemasangan tanjak oleh Datuk Seri H. Wan Sayid, pemasangan kain olleh Datuk Seri H. Nazhir Kathan dan pemasangan keris oleh Wakil Bupati Siak.

Datuk Seri H Wan Sayid mengatakan pentabalan gelar kehormatan adat melayu Siak kepada Habib Dr H. Salim Segaf Al Jufri, Lc, M.A dengan gelar Datuk Maulana Sukmajaya yang artinya ulama yang berjiwa besar.

Adapun, makna Datuk Maulana Sukma Jaya adalah orang yang dihormati karena memiliki tauladan dan panutan sebagai ulama yang memiliki jiwa besar dalam memperkuatkan dan membela agama Allah serta memiliki kesetiaan terhadap negeri dan masyarakat adat, dimanapun berpijak akan selalu Amanah.

Ia mengungkapkan dengan senang hati dan ridho Allah SWT LAM Riau Kabupaten Siak memberikan gelar adat kepada Habib Salim, karena beliau merupakan Ketua Umum Persatuan Ulama Muslim Internasional, karena keilmuannya dan ketokohannya dalam melestarikan ilmu agama.

“Habib Salim merupakan seorang ulama pewaris Nabi dan kitabullah sehingga menjadi panutan bagi ummat islam dan dapat memberikan keberkahan bagi daerah Siak ini,” pungkasnya.

Wakil Bupati Siak Husni Merza, menuturkan selaku pemerintah daerah Kabupaten Siak, beserta jajaran Forkopimda dan segenap masyarakat Siak menyampaikan ucapan tahniah kepada Habib Dr H. Salim Segaf Al Jufri, Lc, M.A atas pentabalan gelar adat ini.

“Gelar adat ini merupakan simbol doa dan harapan masyarakat Kabupaten Siak kepada Habib Salim semoga senantiasa diberikan kemudahan dan pertolongan dari Allah SWT dalam memkarena beliau merupakan seorang ulama, semoga dapat memberikan keberkahan bagi Kabupaten Siak, ” ujarnya.

Kata Husni Mirza, Untuk itu, kita juga harus bangga memiliki ulama yang terus berjuang untuk menoreh kebaikan dan kekuatan islam
di seluruh pelosok penjuru negeri.

Baca Juga

SF Hariyanto Resmi Jabat Pj Gubernur Riau, Ini Respon Ketua Fraksi PKS DPRD Riau

Pekanbaru – Ketua Fraksi PKS DPRD Riau H. Markarius Anwar, ST, M.Arch mengucapkan selamat kepada …