Terkait Posko Mudik PKS, Ini Komentar Anggota Dewan

Azmi rozali rri dprd

Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis Azmi Rozali memberikan apresiasi atas didirikannya Posko Mudik PKS yang disediakan Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dimana salah satunya terdapat di Kota Duri, Kabupaten Bengkalis. Demikian disampaikan Azmi kepada tim media, Jum’at (08/07).

“Posko Mudik yang didirikan PKS ini sangat bermanfaat. Tentunya juga prosesnya tergolong mahal. Bisa dibayangkan berapa puluh juta yang dihabiskan untuk satu posko saja. Dari mulai pendirian tenda, pembuatan tempat istirahat, belum lagi tenaga para relawan yang harus menjaga dan melayani pemudik. Tidak kurang dari 10 orang dalam 24 jam yang bertugas. Bila dikonversi dalam nominal rupiah tentu menjadi sangat mahal. Tapi yang menarik, itu semua dijadikan pelayanan cuma-cuma untuk masyarakat dan para pemudik. Ini kerja dan ibadah yang bernilai luar biasa tentunya,” papar Azmi.

Azmi yang juga menambahkan, kerja-kerja para kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dalam pelayanan di Posko Mudik ini menjadi garda terdepan dalam membantu aparat kepolisian dan pemerintah, ini menjadi sinyalemen positif sinergitas antara partai politik dengan aparatur pemerintahan lainnya.

“Ini sinyalemen positif di alam demokrasi sekarang ini. Dimana partai politik tidak hanya mengambil fungsi kontrol terhadap kinerja pemerintah, namun juga bersama memberikan solusi dan pelayanan. Ada sinergitas positif di dalamnya. Dampaknya bagi masyarakat, tentu bisa memberikan edukasi bahwa setiap komponen dalam elemen demokrasi bisa bersinergi dalam membangun bangsa ini,” pungkas kandidat Doktor Universitas Nasional Jakarta ini. Demikian dikutip dari laman azmirozali.com (*)

Baca Juga

Belajar dari Kasus Sritex, Ini Catatan Kapoksi PKS Komisi VII DPR RI Hendry Munief

Solo – Industri Pertekstilan saat ini mengalami goncangan, dimana salah satu market leader sektor ini …